Selasa, 08 April 2008

Lagi Diet, Makan Perlahan (Part 2)

Emang kalau stress ada efeknya…………….
Ada dong……. Ketika stress tubuh akan memproduksi hormon kortisol dalam kadar tinggi. Padahal salah satu tugas hormon kortisol untuk memberi sinyal pada tubuh untuk menyimpan lemak dan bukan membentuk otot. Stress juga akan meningkatkan hormon insulin, hormon ini juga mempengaruhi kenaikan berat badan. Biasanya hormon insulin yang dihasilkan dalam jumlah banyak jika kadar gula meningkat dengan cepat. Salah satu cara insulin menurunkan kadar gula darah dengan memberikan perintah kepada tubuh untuk menyimpan sebanyaknya kelebihan gula sebagai lemak. Nah looo…….
Saat makan berpikirlah positif………
Bukan hanya menjalani hidup, makan pun kita harus berpikir positif karena antara pencernaan ama pikiran kita ada saluran komunikasinya. Saat kita makan makanan enak kaya es krim, coklat, kita pasti akan menyantapnya dengan nikmat maka akan ada bagian dari otak kita yang akan mengirim sinyal positif ke organ pencernaan, maka pencernaan pun akan terpacu untuk mencerna es krim dengan baik dan membakar kalori dengan efisien. Sama halnya saat kita makan makanan bergizi, makanan ini tidak akan diserap sepenuhnya oleh tubuh kalau kita tidak menikmatinya. Karena rasa nikmat akan membuat kita lebih rilek dan membuat metabolisme tubuh meningkat. Namun kalau kita makan es krim dengan rasa bersalah maka pesan negatiflah yang akan terkirim kepencernaan sehingga es krim tidak akan dimetabolisme secara utuh dan akan menurunkan efisiensi pembakaran dalam tubuh sehingga kalori es krim akan menumpuk.

Penutup……..
Ketika kamu memandang setiap aspek dalam kehidupan secara negatif, maka tubuh meresponnya sebagai kondisi stress sehingga terbentuk lebih banyak radikal bebas, senyawa – senyawa yang menimbulkan peradangan, mutasi gen, hingga reaksi autoimun.
Namun kalau kita memandang setiap aspek dalam hidup kita dengan positif, maka akan muncul kondisi rileks yang melancarkan sirkulasi darah, penyerapan nutrisi yang efisian , pembakaran kalori dan regenerasi sel.

Tidak ada komentar: